DreadOut Remastered Collection Akhirnya Masuk ke Xbox!
Ditulis oleh Anesh Madyantara dari Komunitas Player Dua
Hai, Player Satu! Kalian pasti sudah ga asing dengan game DreadOut. Salah satu game horror asal Indonesia yang sukses mendobrak pasar internasional pada tahun 2014-2015an. Dan sampai saat ini, Digital Happiness masih aktif mengembangkan cerita dari seri ini dengan merilis satu game sekuel dan satu game spin off.
Kemarin di tanggal 9 Januari, XBOX mengumumkan lewat websitenya kalau DreadOut Remastered Collection akhirnya rilis untuk konsol XBOX. Dengan rilisnya Remastered Collection ke XBOX, akhirnya semua seri DreadOut lengkap dapat dimainkan di konsol ini. Yang mana sebelumnya para pengguna XBOX hanya bisa memainkan DreadOut 2 dan spin off-nya DreadHaunt. Pada saat artikel ini dirilis, kalian sudah bisa membeli DreadOut Remastered Collection dengan harga $29,99 atau sekitar Rp500.000 (belum termasuk regional price).
APA YANG SPESIAL DARI DREADOUT REMASTERED COLLECTION

Mungkin kalian ada yang bingung, apa sih yang spesial dari DreadOut Remastered Collection ini? Game ini sebenarnya adalah versi remaster dari game originalnya, dengan grafik yang diperbaharui supaya bisa dinikmati oleh gamers-gamers yang baru ingin mencoba DreadOut. Selain itu juga, ini adalah bundling dari game DreadOut dan DreadOut: Keepers of the Dark atau bisa dibilang ini versi complete edition dari DreadOut itu sendiri.
Di game ini masih bercerita tentang Linda, seorang anak SMA yang ingin karya wisata bersama teman-temannya namun mereka malah berpindah ke dunia lain setelah memasuki sebuah bangunan tua. Linda harus bertahan hidup dari serangan makhluk-makhluk supernatural yang berusaha menyerang dia sambil mencari teman-temannya yang hilang dan keluar dari dunia itu.
So, gimana? Kalian tertarik untuk membeli DreadOut Remastered Collection ini? DreadOut Remastered Collection bisa kalian mainkan di XBOX One dan XBOX Series X|S.
Tentang Player Dua
Di Player Dua, kami secara rutin membahas perkembangan terbaru di dunia game, termasuk konsol dan game-game terbarunya. Fokus kami mencakup berbagai platform mulai dari konsol, PC, hingga game indie dengan sudut pandang yang relevan bagi gamer Indonesia.
Kami juga terbuka untuk berbagai bentuk kolaborasi di industri game dan kreatif.
📨 Kontak kerja sama:
Email: business@playerdua.com
WhatsApp: 0812-9868-6988
Kami tunggu kesempatan buat ngobrol bareng kamu/kalian!



